Sabtu, 20 November 2010

Peluang usaha rental mobil

PT Cipaganti Citra Graha membuka peluang usaha bagi para mitra usaha untuk melakukan kerjasama di bidang transportasi jasa persewaan kendaraan bermotor. Berbekal pengalaman sejak tahun 1991 mengelola bisnis jasa penyewaan kendaraan, Cipaganti Rent Car & Travel telah tumbuh dan berkembang menjadi perusahaan rental car terlengkap dan terpercaya du Jawa Barat dan Jabotabek. Cipaganti Rent Car & Travel memperhitungkan bisnis ini berpeluang untuk berkembang pesat dengan berbagai prospek yang sangat menjanjikan. Permintaan kebutuan kendaraan sewa untuk menunjang kegiatan operasional perusahaan di wilayah Jabotabek, Banten dan Jawa barat saja untuk tahun 2002 tercatat lebih dari 4700 unit dengan estimasi proyeksi pertumbuhan tidak kurang dari 40% per tahunnya.
Tujuan
Meraih keuntungan dari harga jual sewa kendaraan dengan didukung sistem manajemen yang baik dan dinamika gerak yang progresif dari seluruh unsur pelaksana kegiatan usahanya Cipaganti Rent a Car & Travel telah memiliki misi yang mantap yaitu menjadi salah satu perusahaan jasa transportasi yang terkemuka di Indonesia. Dengan cara membuka cabang di kota besar di Indonesia terutama yang memiliki potensi bisnis dan pariwisata (Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Bali, Medan, Pekanbaru, Lampung, dan Bontang)
Keunggulan Kemitraan Bagi Hasil
  • Transparansi, Mitra Usaha bener-benar mengetahui kemana arah modal kemitraan
  • Keuntungan rata-rata di atas bunga bank, terhindar dari devaluasi
  • Kode etik dan rahasia Mitra usaha terjamin
  • Perkembangan kemitraan dapat diketahui setiap saat melalui laporan penambahan unit kendaraan
Paket Kemitraan
  • Paket penyertaan modal ini dirancang khusus bagi Anda yang ingin memiliki penghasilan tetap dan pasti setiap bulannya untuk mendukung biaya hidup, sekolah dan keperluan keluarga lainnya.
  • Perjanjian kerjasama disahkan secara notarial
  • Kendaraan-kendaraan sangat liquid (mudah diuangkan kapanpun)
  • Keuntungan dibayarkan dimuka dengan memberikan bilyet giro
Proyeksi pengembangan usaha kerjasama kemitraan PT Cipaganti Car Rental
Perhitungan keuntungan kerjasama kemitraan dengan target persewaan mobil untuk konsumen retail

Tidak ada komentar:

Posting Komentar